Resep Tahu Berontak Crispy Ayam Sederhana Lezat

adsense 336x280

Resep Tahu Berontak Crispy Ayam Sederhana Lezat

 

Cara Membuat Resep Tahu Berontak Crispy Dengan Isi Ayam dan Sayuran. Pada umumnya, resep tahu goreng yang paling dikenal orang adalah tahu isi. Tetapi karena perkembangan jaman, saat ini banyak sekali variasi resep tahu yang bisa dengan mudah kita buat untuk cemilan di rumah. Nah kali ini, kita akan mengajak teman-teman untuk membuat satu cemilan yang enak, lezat dan bergizi tinggi. Nama makanan ini adalah tahu berontak. Ya, kalau dari namanya, kebanyakan dari kita pasti sangat asing mendengarnya.

Tetapi kalau sudah pasti melihatnya pasti semua mengiranya ini tahu isi. Memang resep tahu berontak crispy ini baru muncul di tengah masyarakat. Tetapi walaupun baru, ternyata banyak yang suka sekali dengan resep cemilan tahu berontak ini. Rasanya enak, lezat dengan kulit luar yang krispi karena tertutup oleh tepung goreng. Kalau disekitar rumah kita tidak ada penjualnya, kita bisa dengan mudah membuatnya kok. Cara membuat tahu berontak ini cukup mudah dengan bahan-bahan yang sederhana.

Resep tahu berontak adalah gorengan yang cukup variatif dalam cara pembuatannya di setiap daerah yang ada di nusantara ini. Ada resep tahu berontak jawa, tahu berontak padang dan yang lainnya dengan ciri khasnya masing-masing. Perpaduan bahan isi dengan adonan tepung yang gurih menciptakan citra rasa yang sangat menggugah selera.

Sama halnya dengan tahu isi, tahu berontak ini ternyata juga bisa Anda isi dengan beragam macam campuran isian sayur mayur, seperti kol, wortel, toge, atau pun daging ayam, bakso, dan bahan-bahan lain yang bisa disesuaikan dengan selera Anda. Lalu tahu ini diolah dengan cara digoreng bersama dengan lapisan tepung yang sangat renyah dan terasa gurih dan lezat.

Kalau melihat bentuknya, tahu berontak ini memang mirip sekali dengan tahu isi. Kedua resep tahu ini memang menggunakan bahan dasar tahu yang diisi dengan berbahan bahan makan lain. Berbagai bahan isian tadilah yang membuat resep tahu berontak ini rasanya enak, lezat dan crispy. Yang paling penting, cara membuat tahu berontak isi daging ayam dan sayuran tauge ini sederhana dan cukup mudah. Teman-teman yang tidak biasa memasak pun pasti dengan mudah bisa membuat resep tahu berontak ini di rumah.

Sebagai pelengkap aneka masakan yang berbahan dasar tahu yang sudah teman-teman kenal, berikut ini akan kami bagikan resep tahu berontak isi daging ayam. Resep sederhana ini bisa Anda jadikan referensi untuk membuat olahan tahu tersebut. Untuk bahan isian tahunya bisa diganti atau disesuaikan dengan selera masing-masing ya. Yang paling penting bahan pencelup tahu berontaknya harus pas ukurannya. Soalnya bahan inilah yang membuat resep tahu ini nanti enak, renyah dan crispy di luarnya.


Resep Tahu Berontak Crispy Ayam Sederhana Lezat
Resep Tahu Berontak Crispy Ayam Sederhana Lezat

Resep Tahu Berontak Isi Daging Ayam Enak dan Crispy

Bahan utama :

  • 10 buah tahu putih atau kuning berukuran sedang
  • 2 sendok makan minyak goreng untuk menumis
  • Minyak goreng secukupnya untuk menggoreng tahunya.

Bahan isi :

  • 100 gram daging ayam segar dicincang
  • 50 gram toge
  • 1 batang daun bawang yang diiris tipis

Bahan pencelup :

  • 65 mill santan kara
  • 50 gram tepung beras
  • 1 sendok makan tepung tapioka

Bahan yang harus dihaluskan :

  • 4 bawang merah
  • 1/2 sendok teh merica
  • 1/2 sendok teh kaldu ayam bubuk
  • 0.5 sendok teh garam
  • 3 bawang putih
  • 2 butir kemiri disangrai
  • 0.5 sendok teh ketumbar bubuk
  • 1/4 sendok teh merica
  • Garam dapur beryodium secukupnya



Cara Membuat Tahu Berontak Sederhana dan Crispy

  • Pertama silakan goreng tahunya hingga berubah warna dan matang, lalu angkat dan tiriskan terlebih dahulu.
  • Bila sudah belah satu sisi tahu dengan menggunakan pisau, kemudian keruk isisnya dengan sendok dan sisihkan.
  • Panaskan 2 sendok makan minyak goreng, lalu tumis bahan bumbu halus tahu berontak diatas sampai wangi.
  • Bila sudah masukkan daging ayamnya dan bagian dalam tahu beserta toge serta daun bawang. Aduk rata lalu masak hingga matang.
  • Masukkan bahan tumisan yang sudah dimasak sebelumnya ke dalam tahu yang sudah dilubangi sampai penuh.
  • Berikutnya lalu celupkan tahu diatas ke dalam adonan pencelupnya sampai semua tercelup rata.
  • Siapkan wajan penggorengan dengan minyak cukup banyak.
  • Setelah minyak panas, masukkan dan goreng hingga matang dan warnanya jadi kuning kecokelatan.
  • Setelah tahu berontaknya matang semua sisi lalu angkat dan tiriskan sebentar.


Setelah minyak di tahu berontak ini sudah tiris, bisa segera disajikan bersama cabe rawit atau saus sambal. Ternyata cara membuat tahu berontak diatas cukup mudah dan sederhana bukan. Tidak perlu waktu lama sudah tercipta resep cemilan yang enak, crispy dan lezat untuk hidangan bersama keluarga di rumah. Demikianlah tadi resep tahu berontak isi daging ayam super lezat yang bisa kami informasikan. Semoga bermanfaat.
adsense 336x280

0 Response to "Resep Tahu Berontak Crispy Ayam Sederhana Lezat"

Post a Comment