Resep minuman es kelapa muda sisiran gula merah segar nikmat

adsense 336x280

Resep minuman es kelapa muda sisiran gula merah segar nikmat

 

Resep minuman segar kali ini yakni cara membuat es kelapa muda dengan taburan gula merah sisir  yang segar and nikmat. Resep membuat minuman segar alami dengan bahan utama kelapa muda dan gula merah mampu menghilangkan dahaga dengan cepat. Selain segar juga wow nikmat rasanya. Resep es kelapa muda merupakan minuman dingin yang banyak macam ragamnya, namun kali ini yuk mencoba membuat minuman enak segar dengan bahan bahan alami, selain lebih sehat juga kesegarannya lebih fresh karena cara membuat praktis dan langsung dinikmati. Keunggulan resep alami yakni bahan bahannya mudah di dapat dan harganya murah meriah.

Kelapa muda merupakan bahan utama resep minuman tradisional. Cita rasanya sangat alami, segar, dan lebih menyehatkan tentunya. Apalagi jika ditambah dengan gula merah sebagai pemanisnya, maka bunda dapat aneka minuman dingin segar nikmat dan alami. Dengan kedua bahan itu saja anda sudah dapat menyajikan kesegaran alami yang tidak ada bandingannya.

Namun sebelum anda mencoba membuat resep es kopyor atau es kelapa gula merah sisir, tentunya ada satu rahasia tentang bagaimana cara memilih kelapa muda yang bagus dan pas untuk di buat minuman enak segar dingin. Sebab jika salah memilih tentunya cita rasa minuman buatan bunda tentu kurang pas dan tidak segar. Kelapa muda atau sering juga disebut sebagai dugan / degan merupakan buah kelapa yang setengah umur, yang artinya tidak terlalu tua maupun tidak ketuaan jadi harus pas. Inilah keunikannya bagaimana cara memilih dugan yang pas untuk dibuat minuman enak dan nikmat. Bisa juga dengan melihat serat buah kelapa untuk menentukan tua atau muda dugan.

Inilah rahasia cara memilih kelapa muda untuk di buat es segar dingin dan sejenisnya. Ada ciri ciri khusus yang harus anda perhatikan. Perhatikan serat atau sabut kelapa yang akan anda pilih. Ciri ciri umum buah kelapa dapat dilihat dari tampilan serat sabutnya.

Buah kelapa untuk es / dugan yang bagus jika sabut kelapanya menampakkan sedikit kasar. Jika anda memilih yang masih terlalu halus maka kandungan daging buahnya biasanya sangat tipis atau tidak ada sama sekali. Demikian juga jika bunda memillih yang serabutnya sudah kelihatan kasar, maka daging buahnya ( kelapa ) sudah mulai mengeras dan kemungkinan besar sangat sulit di kerok.

Gula merah saat ini ada beberapa jenis yakni gula merah dari bahan pohon tebu dan gula merah aren ( air buah aren ). Secara kasat mata kedua tampilan gula merah tersebut sangat berbeda. Jika gula merah tebu warnanya cenderung coklat tua mendekati hitam, namun gula merah aren tampilannya coklat kekuningan.

Resep minuman es kelapa muda sisiran gula merah segar nikmat
Resep minuman es kelapa muda sisiran gula merah segar nikmat



Lantas yang mana diantara ke dua gula merah tersebut yang paling enak untuk di buat es segar. Saya sarankan untuk memilih gula merah aren, meskipun kadang rasanya ada sedikit asin, namun gula merah ini lebih bersih dari pada jenis yang lainnya.

Sekarang ke dua bahan utama es kelapa segar nikmat sudah tersedia, maka sekarang tinggal memenuhi kebutuhan bahan bahan pendukung lainnya, seperti : sirup, dan isian pelengkapnya yang tentunya sesuai selera anda.

Resep minuman segar kelapa muda gula merah

Bahan bahan :


  • 1 buah kelapa muda yang pas tuanya.
  • Sekitar 200 gram gula aren atau secukupnya.
  • Sediakan sirup 1 botol, bagus lagi yang warnanya merah atau hijau.
  • Dapat juga ditambahkan bahan pelengkap utnuk isiannya, seperti : cincau hitam, potongan buah nagka, agar agar / nitrigel, dan lainnya, sesuaikan dengan selera bunda aja.
  • Buah kelapa dengan di kerok dulu. Anda dapat mengeroknya dengan sendok.
  • Jangan lupa es batu secukupnya.


Cara membuat es kelapa muda gula merah serut


  • Langkah pertama tentunya melobangi buah kelapa muda sedemikian rupa sehingga air kelapanya bisa di tampung.
  • Kerok daging buahnya dengan sendok atau dengan kerokan buah khusus.
  • Tempatkan air kelapa dalam wadah yang cukup.
  • Ambil gelas es, kemudian masukkan daging kelapa muda + sirup + gula merah sisir secukupnya + bahan bahan isian lainnya secukupnya + es batu secukupnya )
  • Siap dinikmati sekeluarga.

Resep minuman dingin segar nikmat ini pas di nikmati saat siang hari atau untuk berbuka puasa, wow paling nikmat resep minuman buatan sendiri karena bahan bahannya pilihan. Namun kadang bunda ingin membuat sirupnya sendiri. Selain lebih murah juga tambah pengalaman.




Resep sirup gula


  • Sekitar 1 kg gula pasir.
  • 5 hingga 6 lembar daun pandan.
  • Jika diperlukan dapat ditambahkan beberapa tets pewarna makanan.
  • Air bersih sekitar 1 liter.

Cara membuatnya


  • Ambil panci secukupnya, kemudian masukkan ( air + gula pasir + daun pandan ) boleh juga tambahkan sangat sedikit garam untuk penyempurna ras.
  • Rebus sambil di aduk aduk supaya gula pasir larut. Setelah mendidih tambahkan beberapa tetes pewarna makanan, kemudian matikan kompor dan dinginkan.
  • Saring dengan saringan halus.
  • Sirup bikinan sendiri siap digunakan.

Cukup sekian petunjuk resep membuat es segar kelapa muda dengan campuran sirup dan gula merah aren. Untuk kelengkapan isinya tentunya anda bisa memilihnya sendiri karena selera yang berbeda.
adsense 336x280

0 Response to "Resep minuman es kelapa muda sisiran gula merah segar nikmat"

Post a Comment